Sabtu, 25 Juni 2016

Es Kuwut Ala Utta

es-kuwut-ala-Utta

Sehari sebelumnya, setelah sholat magrib saya, Mba Dyah, Pak Amin, Audrah dan Utta mengobrol. Kami membicarakan menu buka puasa untuk besok. Tercetus ide entah dari siapa, supaya Utta sebaiknya besok membuat es buah. Utta yang memang passionnya memasak langsung mengiyakan. Jadilah kami berempat saweran untuk beli bahannya.

Besoknya, sebelum siang, saya yang bertugas jadi bendahara proyek es buah ini memberikan uang modal untuk Utta ke pasar beli bahannya. Tak lama kemudian, dia datang dengan keluhan menyayat hati..kata dia semua MAHAL! Dia me-list belanjaannya dan melapor bahwa sepertinya uang kurang, kelapa 2 biji yang dipesan belum ditebus hahaha.

Singkat cerita, donator bertambah, akhirnya semua bahan-bahan siap dieksekusi.
Rupanya Utta membuat es baru yang namanya belum pernah saya dengar, namanya Es Kuwut. Dengan rasa penasaran, saya buntuti dia di dapur.

Es Kuwut adalah es khas Bali, es ini berbahan sederhana : Kelapa, melon, lemon, dan air gula. Tapi oleh Utta dimodifikasi dengan menambahkan agar-agar. Modifikasi yang Utta lakukan tidak sampai di situ, dia menambahkan melon lebih banyak dari yang seharusnya, supaya hasilnya melimpah kata dia :D

Ini saya share hasil pengamatan saya melihat Utta beraksi di dapur:

Es Kuwut Ala Utta

bahan:

Melon (Utta pakai setengah buah)
Biji selasih 2 sendok
Kelapa muda 2 buah
Gula cair (20 sendok) atau sesuai selera
agar/Jelly 1 bungkus
Lemon 3 buah (1 buah diiris tipis, 2 buah diperas)


bahan-es-kuwut-ala-Utta
 
 
Cara Membuat:
 
Sangat mudah, campur semua bahan menjadi satu di wadah besar. Ingat biji selasihnya direndam dulu dengan air panas *kali aja ada yang khilaf langsung campur juga :)


Aduk rata, lalu tambahkan es batu.

Rasanya bagaimana?

Segar. Rasa manisnya sedang, manis-manis jambu, kalau mau nendang tambahkan lagi gula beberapa sendok. Beberapa teman komentar jeruknya kurang, langsung disodori Utta jeruk nipis, trus disuruh peras sendiri. Yang protes sudah tidak bersuara, sibuk dengan nikmatnya es Kuwut nan segar.

Es Kuwut yang dibuat Utta hasilnya benar lumayan banyak, setelah dinikmati ramai-ramai sekitar 15 orang, masih bersisa setengah baskom lagi. Setelah sholat magrib satu persatu teman ambil gelas, untuk menikmati es Kuwut kedua kalinya.
 
Utta senang, percobaan resepnya berhasil.


penganan-buka-puasa
Penganan buka puasa di kantor


penganan-buka-puasa
Kue andalan yang harus ada : jalangkote dan bakwan


buka-puasa-bersama
Momen yang paling saya sukai di bulan ramadhan, bukber


buka-puasa-bersama
Irma, Cemma, Vina

Sayangnya Utta tidak mau difoto. Chef rendah hati memang gitu, yang penting para pencicip buatannya puas.

Selamat menjalankan ibadah puasa. semoga lancar jaya sampai hari raya tiba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca. Semua komentar Spam dan yang menyertakan link hidup tidak saya munculkan ya. ^_^

Follow my IG

Subscribe