Minggu, 05 September 2021

Sambel Tumis

 


Hari ini saya masak Ayam Kecap, dimana menu ini tidak ada pedesnya sama sekali. Sengaja, supaya bisa dimakan oleh Rayyan dan Afif yang tidak kuat dengan cabe.

Lihat resep ayam Kecap di sini

Tapi, karena Kakak Naylah hobi makanan pedes, saya siasati dengan membuat sambel. Sambel kali ini cukup simple, tapi enak.

Yuk dicek resepnya...

Sambel Tumis

Bahan halus:

7 Cabe rawit 

2 cabe merah 

2 buah Tomat 

3 Bawang merah

3 Bawang putih

1 Kemiri

Pelengkap:

Garam secukupnya

Kaldu bubuk rasa ayam secukupnya

Cara membuat:

1. Rebus semua bahan halus kecuali kemiri. 

2. Blender semua bahan halus, tambahkan air rebusan supaya proses menghaluskan lebih mudah. 

3. Tumis  sampai harum dan tanak hasil blender tadi, kemudian tambahkan garam dan kaldu bubuk. 

4. Sajikanu


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca. Semua komentar Spam dan yang menyertakan link hidup tidak saya munculkan ya. ^_^

Follow my IG

Subscribe