Kalau Mami (nenek saya) datang, wajib hukumnya sediakan terong ungu di kulkas, favorite dia banget. Oleh beliau diolah jadi remme-remme terung, atau ditumis seperti di gambar. Karena keseringan makan, saya jadi suka pula. Lauk yang tadinya biasa-biasa saja, kalau dilengkapi dengan tumis Terong Ungu, berubah jadi istimewa.
Mau coba resep Mami saya? ,berikut Resepnya, tapi saya modifikasi sedikit pakai saos tiram:
Bahan:
1 buah terong ungu (potong-potong)
2 bawang merah (iris-iris)
300 ml Air
1 sdm saos tiram
2 sdm kelapa sangrai (yang sudah ditumbuk halus)
Garam secukupnya
Gula pasir
Minyak Goreng secukupnya
Bumbu Halus:
4 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah kemiri
2 buah tomat
7 cabe rawit (atau Sesuai selera)
Cara membuat:
1. Siapkan wajan, tumis bawang merah sampai harum
2. Masukkan bumbu halus, tumis sampai harum
3. Masukkan terong ungu, tambahkan air dan kelapa sangrai, garam dan saos tiram.
4. Masak sampai airnya surut dan terongnya lembut.
5. Jadi deh, santap selagi hangat... Nikmat👍
Selamat mencoba